Kanal

RAPP DAPAT TAX AWARD KABUPATEN PELALAWAN

Pangkalan Kerinci, 6 Maret 2023 bertempat di Gedung Daerah Datuk Laksmana Mangkudiraja Kabupaten Pelalawan, Pemerintah Daerah Kabupaten Pelalawan laksanakan Pemberian Penghargaan kepada seluruh Perusahaan, BUMN dan Perorangaan Wajib dan Taat terhadap Pembayaran Pajak. Pajak ini digunakan untuk menyokong Pendapatan Daerah, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Negara Republik Indonesia, sebagaimana yang di amanatkan Oleh Undang-undang. Di jelaskan Bupati Pelalawan bahwa Pajak yang di bayar digunakan untuk Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pelalawan, dimana Pajak Tersebut di kalkulasikan dan di gunakan untuk Program Strategis Kabupaten Pelalawan. Pmeberian Penghargaan ini salah satu bentuk ucapan Terima Kasih Pemerintah Daerah Kabupaten Pelalawan Kepada Pelaku taat Pajak

"Pajak yang dibayar ini masuk nya ke APBD Pelalawan dan digunakan untuk Program Strategis Pemda Pelalawan, serta kami ucapkan Terima Kasih Bagi Penerima Penghargaan"  jelas H. Zukri

Merinci Pajak yang di gunakan di Kabupaten Pelalawan Bupati menyebutkan bahwa penggunaan pajak ini digunakan untuk Pembangunan dan bantuan Masyarakat Kabupaten Pelalawan.

"Pajak yang saudara-saudari bayar ini digunakan Untuk Pembangunan Jalan, listrik dan santunan anak yatim, dhuafa, Fakir serta Pembayaran Jaminan Kesehatan Masyarakat Kabupaten Pelalawan" Rinci H. Zukri

Berkaitan dengan Penerima Penghargaan Salah Satu Perusahaan Terbesar PT. Riau Pulp and Paper(PT. RAPP) di Kategori Kategori Pajak Tertinggi Kabupaten Pelalawan yang di terima Oleh Kepala Setting Hatching Record PT. RAPP(SHR) H. MABRUR AR mengucapkan Terima Kasih Kepada Pemerintah Kabupaten Pelalawan. 

"Kami dari Perusahaan PT. RAPP mengucapkan Terimakasih atas Penghargaan yang kami terima" tutur H. Mabrur AR

disamping itu juga Perusahaan tetap Berkomitmen taat dalam membayar Pajak tepat waktu.

"Inshaallah kita tetap Komitmen dalam Membayar Pajak tepat waktu" tutup H. MABRUR, AR

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER